Masjid Agung - Surakarta

Masjid Agung Surakarta terletak di sebelah utara Pasar Klewer, atau tepat berada  di sisi barat alun-alun lor Keraton Surakarta. Masjid yang memiliki arsitektur Jawa  kuno ini merupakan salah satu masjid kuno di Indonesia. Masjid ini merupakan bagian dari  Keraton Kasunanan Surakarta, Masjid Agung menempati lahan seluas 19.180  meter persegi. Masjid ini dipisahkan dari lingkungan sekitar dengan tembok pagar  keliling setinggi 3,25 meter. 

Masjid Agung Kraton Surakarta berfungsi sebagai tempat ibadah dan pusat syiar Islam bagi warga kerajaan. Masjid Agung dibangun oleh Sunan Pakubuwono III tahun 1763 dan selesai pada tahun 1768. Masjid ini merupakan masjid dengan kategori masjid jami', yaitu masjid yang digunakan untuk salat berjamaah dengan ukuran makmum besar (misalnya shalat Jumat dan salat Ied). Dengan status sebagai masjid kerajaan, masjid ini juga berfungsi mendukung segala keperluan kerajaan yang terkait dengan keagamaan, seperti grebeg, sekaten, dan maulid nabi.Semua pegawai masjid diangkat menjadi abdi dalem keraton, dengan gelar seperti Kanjeng Raden Tumenggung Penghulu Tafsir Anom (untuk penghulu) dan Lurah Muadzin untuk juru adzan.













 

Komentar